(Foto.NovelRuchyadi/beritajejaring.net)
BOGOR (BJN) - Sebelum Visi-Misi dilaksanakan, tahapan pembekalan diberikan kepada para Calon Kepala Desa oleh Drs. Chairuka Judhianto Camat Ciomas, di Aula Desa Parakan, Senin 14/12/2020 kemarin.
Pada kesempatan ini, Drs. Chairuka Judhianto Camat Ciomas menyampaikan, kepada para calon agar nantinya menjaga keamanan, ketertiban, serta berjalan lancar.
Selain itu, Drs. Chairuka Judhianto Camat menghimbau, kepada 5 Calon Kades, agar bijak dalam menggunakan Sosmed, jangan sampai karena hal sepele, bisa menjadi pemicu kegaduhan selama kampanye sampai proses Pilkades Desa Parakan dilaksanakan.
Dari 5 Calon ini, nantinya hanya 1 yang akan terpilih, setelah pemilihan semua harus siap menang ataupun kalah, semua harus siap sesuai tata tertib. Hendaknya semua calon menugaskan seorang saksi dengan dibekali Surat Tugas sebagai identitas atau bukti diri bahwa yang bersangkutan bertugas sebagai saksi, "kata Drs. Chairuka Judhianto".
Saat ini kampanye diawali ole Edy Kurniawan dengan nomor urut 4, untuk menyampaikan Visi-Misi jika dirinya terpilih menjadi Kepala Desa Parakan Periode 2021-2027, sebutnya.
Sementara dari Koramil 2120/Ciomas, akan mendukung proses pemilihan Kepala Desa Parakan, "berkompetisilah dengan jiwa ksatria, elegan, menang kalah harus siap”.
Serda Dede Safei Babinsa Desa Parakan, yang juga anggota Koramil 2120/Ciomas mengatakan, saat ini bertugas mengawal dan mengamankan jalannya kampanye hingga pemilihan dilaksanakan, termasuk Deddy Winardi Babinsa Desa Kota Batu diperbantukan menjaga keamanan dan ketertiban diwilayah Parakan, mulai dari kampanye sampai pemilihan dilaksanakan.
Pesan kami selaku aparat keamanan, "jaga ketertiban dan keamanan saat kampanye dan pemilihan dilaksanakan serta terapkan Protokol Kesehatan dimasa Pandemi Covid 19 ini, agar terhindari dari wabah virus corona", pungkasnya.
Redaksi: Novel Ruchyadi