-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Lawan Covid-19, Satgas Covid Desa Citeko Lakukan Penyemprotan Disinfektan

    Redaksi
    Minggu, 18.7.21 WIB Last Updated 2021-07-18T08:42:48Z

    (Foto.beritajejaring.net)

    BOGOR (BJN) - Penyebaran Corona Virus Disease 19 (Covid-19) yang kian merebak dan bertambah jumlah kasusnya di Indonesia, membuat H. Sahrudin, S.IP., Kepala Desa Citeko Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor terus berupaya dan berinisiatif menugaskan Satgas Covid Desa Citeko melakukan penyemprotan disinfektan di wilayah padat penduduk dan jalan lingkungan.

    Menurut H. Sahrudin, S.IP., Kades, penyemprotan ini dimaksudkan untuk pencegahan secara dini, agar warga Citeko tidak ada yang terpapar Covid-19, juga sebagai langkah antisipasi terhadap penyebaran virus yang ada di wilayahnya.
    Dijelaskan juga, kegiatan penyemprotan tersebut dilakukan secara rutin oleh Satgas Covid Desa Citeko yang melibatkan Para Ketua RT dan Ketua RW serta Tokoh Masyarakat, guna pencegahan dan menyelamatkan warga dari bahayanya Virus Cirona (Covid-19), kata H. Sahrudin, S.IP., Kades Citeko.
    Terpisah: Kepada Dendy Setiadi/Arya awak media beritajejaring.net, Derra Rukmana Staf TU dan Umum mengatakan, Minggu 18/7/2021 Pukul 14:45 Wib, kita sedang fokus melakukan penyemprotan disekitar rumah-rumah warga, area jalan dan pagar-pagar rumah. Tujuannya, untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga secara psikologis dari ancaman virus yang menjadi wabah dunia pada saat ini.

    Derra Rukmana menegaskan, kegiatan yang dilakukan oleh Satgas Covid Desa Citeko bersama unsur terkait akan dilakukan terus sampai adanya pernyataan dari pemerintah bahwa kondisi sudah kembali kondusif dan aman dari Covid-19.
    Ia juga menambahkan, selain penyemprotan, kegiatan lain yang di sampaikan pada warga untuk melakukan  budaya hidup bersih dan sehat di masa pandemi seperti saat ini yang perjalanannya sudah hampir dua tahun, tentu merupakan tugas kita bersama menangani agar Virus Corona (Covid-19) segera berlalu.

    Derra Rukmana dalam hal ini mewakili H. Sahrudin, S.IP., Kades Citeko, mengajak seluruh warga masyarakat untuk membiasakan diri mencuci tangan dan menjaga kesehatan dengan melakukan social distancing, olahraga, makan-makanan bergizi, dan istirahat yang cukup dalam rangka mencegah penyebaran virus yang mematikan tersebut, ajaknya.





    Jurnalis: Dendy Setiadi/Arya
    Editor: Muhamad Riky .R
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini