-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Pemdes Karangpapak Salurkan BLT-DD Sekaligus Adakan Vaksinasi

    Redaksi
    Selasa, 6.7.21 WIB Last Updated 2021-07-06T05:05:48Z

    (Foto.beritajejaring.net)

    SUKABUMI (BJN) - Pemerintah Desa Karangpapak Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun anggaran 2021 bulan ke- 6 kepada 138 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), juga sekaligus kebut vaksinasi Covid-19.

    Menurut Agus Supriyatna Kades Karangpapak, pihaknya bekerjasama dengan Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Cisolok dalam melaksanakan vaksinasi kepada para penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun 2021 untuk bulan ke- 6.
    "Kami bekerjasama dengan Pusat Kesehatan Masyarakat Cisolok, sebagai pelaksanaan vaksinasi, supaya penerima bantuan mendapat juga vaksinasi. Ini merupakan 2 keuntungan yang di dapatkan oleh warga, yaitu kesehatan dan Bantuan", ujarnya.

    Inovasi perlu dilakukan, mengingat vaksinasi harus terlaksana di masa penerepan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darutar Jawa -Bali.

    Kepada Budi Karyana/Ade Supriadi awak media beritajejaring.net, Agus Supriyatna Kades Karangpapak mengatakan, kegiatan penyaluran BLT-DD dan Vaksinasi berlangsung hari ini Selasa, 6/7/2021. Bertempat di Aula Kantor Desa Karangpapak Kecamatan Cisolok Kabupaten Bogor.
    Terlebih dari yang di sebutkan, Agus Supriyatna Kades mengucap, Alhamdulillah dan terimakasih kepada Kapten Inf. Edi Mulyadi (Danramil 0622-01/Cisolok) beserta jajaran, juga AKP. Maryadi (Kapolsek Cisolok) beserta jajaran, H. Heri Suherman (Kapus Cisolok), Kurnia Lismana (Camat Cisolok) beserta Staf, sudah datang dan melihat langsung pelaksanaan vaksinasi dan penyaluran Bantuan Langung Tunai Dana Desa (BLT-DD), ungkap Agus Supriyatna.
    Hal yang sama juga di sampaikan, Jalaludin (Jalu) Sekdes, bahwa cara yang di lakukan Kades patut di apresiasi, sebab pelaksanaan vaksinasi diterima baik oleh para warga dengan dua keuntungan sekaligus. Pertama di vaksin, Kedua terima Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang sudah ditentukan oleh pihak Desa Karangpapak.

    Harapannya, hal ini bisa mensukseskan vaksinasi di wilayah Cisolok khususnya Desa Karangpapak, guna memutus rantai penyebaran Covid-19, pungkasnya.





    Jurnalis: Budi Karyana/Ade Supriadi
    Editor: Muhamad Riky .R
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini