(Foto.beritajejaring.co.id)
BOGOR (BJN) - Pencegahan dan upaya memutus rantai persebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) terus dilakukan Pemerintah Pusat, Daerah, TNI/Polri, Tenaga Kesehatan dan Unsur lainnya. Tentu harapannya, agar virus yang sudah hampir 2 tahun belakangan ini melanda seluruh negara didunia termasuk Indonesia, segera berakhir.
Salah satunya Vaksinasi Massal, menjadi upaya yang saat ini gencar dilaksanakan oleh Pemerintah, TNI/Polri juga Tenaga Kesehatan (Nakes) diberbagai wilayah di Indonesia.
Hari ini Selasa 12/10/2021, Kepolisian Resor (Polres) Bogor tengah menggandeng Pemerintah Kecamatam Dramaga dalam memfasilitasi pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Covid-19 yang berlangsung di Aula kantor Kecamatan Dramaga.
Semua pihak termasuk Kepolisian Resor (Polres) Bogor sebagai abdi dan pelayan masyarakat wajib memberikan dukungan penuh untuk kegiatan Vaksinasi Massal.
Kerjasama ini menunjukkan kontribusi dan perhatian besar kepada masyarakat Bogor khususnya warga Kecamatan Dramaga, juga vaksinasi sebagai ikhtiar kita melawan pandemi Virus Corona (Covid-19).
Selain itu, bentuk pengabdian Polres Bogor kepada masyarakat sangat tinggi, menggandeng Pemerintah Kecamatan Dramaga adalah salah satu cara untuk menjangkau pelaksanaan vaksinasi kepada semua masyarakat.
Kepada Muslih, SH./Usep Suhendi awak media beritajejaring.co.id. Handr salah satu warga mengatakan, "betul saat ini sedang berlangsung Vaksinasi Massal bagi warga yang ada diwilayah Kecamatan Dramaga".
Selain itu, Hendr juga apresiasi kepada para petugas Nakes dan seluruh unsur terkait yang melaksanakan tugas pelayanan vaksinasi kepada warga masyarakat Dramaga dengan baik.
Apresiasi ini juga datang dari Kepala Desa Dramaga, bahwa seluruh rangkaian kegiatan vaksinasi yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Dramaga berjalan lancar dan kondusif. Tutupnya.
Jurnalis: Muslih, SH./Usep Suhendi
Editor: Muhamad Riky .R