-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti bantu Desa-desa Wujudkan Tempat Wisata

    Redaksi
    Minggu, 14.11.21 WIB Last Updated 2021-11-15T05:57:12Z

    (Foto.beritajejaring.co.id)

    BOGOR (BJN) - Launching Sentra UMKM dan Launching Wisata Pinus Teduh Serta Launching Kuliner Binaan SPT (Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti), resmi dibuka oleh Camat Ciomas. Acara peresmian berlangsung di Wisata Pinus Teduh Ciomas Permai Desa Ciapus Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor - Jawa Barat. Rabu 10/11/2021 lalu.
    Launching tersebut dihadiri langsung oleh Drs. Chairuka Judhyanto (Camat Ciomas) beserta Isteri, H. Pendi Bin Asim (Kades Ciapus) beserta Isteri, Fetty Asmaniati, SE.,MM., (Ketua Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti) bersama Mahasiswa Trisakti, Widodo (Direktur BumDes) dan H. Anwar Sanusi Ketua Pengawas Ciapus Cipta Mandiri (CCM) bersama team Pengurus dan Anggota BumDes, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Linmas Desa Ciapus serta oara Undangan lainnya ikut hadir dalam acara Launching tersebut.
    Fetty Asmaniati, Ketua Sekolah tinggi Pariwisata Trisakti seusai acara mengatakan, bahwa kami dari sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti, saat ini di beri tanggungjawab sebagai ketua SPT Trisakti dan kami pun merasa bersyukur, sebetulnya seperti yang tadi kami sampaikan, kami sempat melakukan kerjasama pada waktu kunjungan diwilayah Desa Cinangneng punyanya Ibu Ester Basuki. Beliau itu sangat menginspirasi pada saat kami ingin melakukan pengembangan Desa-Desa wisata, kami pun juga belajar dari beliau, beliau sangat luar biasa.
    "Salah satu mahasiswa dan mahasiswi kami dengan program master Depgri, Bu Maya. Beliau itu kuliahnya di kami, kemudian bekerja di Kecamatan, beliau menyampaikan, bagaimana untuk pengembangan Desa wisata ini, Alhamdulillah kedatangan kami di terima warga masyarakat Desa Ciapus, juga ingin sekali mengangkat Desa Wisata yaitu Pinus Teduh ini, untuk betul-betul bisa dijadikan Desa wisata, baru satu tahun mempunyai konsep luar biasa, hasilnya itu sangat signifikan sekali, kemudian yang kedua Perguruan Tinggi saat ini memang di tuntut melalui program dari kementerian, campus merdeka, merdeka belajar, jadi mahasiswa juga harus ikut terlibat, mahasiswa melakukan pemilihan, apakah mereka pembinaan Desa, ini adalah salah satu wujud, bahwa kami sambung Merdeka, Merdeka belajar. Selain itu, Dosen-Dosen kami harus menerapkan Ilmunya, kalau mahasiswa menerapkan ilmu yang telah di pelajari, kemudian Dosen bagaimana ilmunya itu harus selalu di kembangkan, jadi kami merasa bersyukur karena Desa ini bersedia kerjasama dengan kami".

    "Untuk bantuan, karena kami adalah bergerak bidang pendidikan, pasti bantuannya bagaimana mengajarkan salah satunya, yaitu produk kopi, itu salah satu bentuk pelatihan dari kami. Lalu yang kedua tempat wisata, bagaimana tempat wisata ini di kemasnya, kalau orang datang itu betah, dengan pelatihan-pelatihan telah di ajarkan oleh Dosen-Dosen ataupun mahasiswa, itu di terapkan oleh mereka, hasil dan karya-karyanya hari ini".

    "Kalau untuk dana pasti dari kami, dengan mengirim Dosen di wilayah ini, dari Transportasinya, akomodasinya itu pasti dari kami, tapi dari Desa pun juga mengeluarkan pendanaan, untuk penyediaan bahan baku dan segala sesuatunya. Apa yang bisa kita lakukan, kita lakukan, jangan sampai kita terlalu bergantung dengan pihak lain, kalau kita di beri, kalau tidak akhirnya sia-sia. Kami menyampaikan hanya bisanya seperti ini, ayo pasti dengan niat kebersamaan, Insya Allah tidak ada yang tidak mungkin, selama kita yakin itu pasti bisa, inilah hasil karya kita".

    "Kalau dari Desa menyediakan, lalu dari kami tenaga, untuk peralatan sementara belum, tapi kami sedang mencoba, bagaimana caranya nanti kami coba bantu untuk Desa ini. Contoh Desa yang pernah kami bantu di Cipasung Kuningan itu kopi, itu dapat bantuan dari Indonesia finance group".

    "Pariwisata Indonesia itu kaya sekali, jadi kalau kita sampai tidak bisa memanfaatkan apa yang Allah SWT berikan kepada kita. Mudah-mudahan kalau saling gotong royong, saling kebersamaan tujuannya satu, untuk NKRI. Semoga Pariwisata Indonesia segera bangkit dan betul-betul bisa menjadi no satu di dunia".

    "Kami bersyukur Alhamdulillah, di mulai dari Desa Wisata Cipasung Kabupaten Kuningan Lrovinsi Jawa Barat, Desa Wisata Cikolelet Kabupaten Serang Provinsi Banten, Desa Wisata Cibuntu Kabupaten Kuningan Provinsi Jawa Barat, Desa Wisata Jagaraga, Kabupaten Kuningan Provinsi Jawa Barat, Desa Wisata Lingga Mekar Kabupaten Kuningan Provinsi Jawa Barat, Desa Wisata Sakerta Timur Kabupaten Kuningan Provinsi Jawa barat, Desa Wisata Sungsang Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan, Desa Wisata Bungaraya Kabupaten Siak Kepulauan Riau, Desa Di Siberut Selatan Kepulauan Mentawai, Desa Muntei, Desa Madobag dan Desa Montotonan, Desa Wisata Dewi Cinta Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat. Mudah-mudahan kita bisa memberikan manfaat untuk Desa-Desa lain yang ada di Kabupaten Bogor". Pungkasnya.





    Jurnalis: Fauzy Vio
    Editor: Muhamad Riky .R
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini