(Foto.beritajejaring.co.id)
BOGOR (BJN) - Dalam rangka membangun kemajuan Infrastruktur pedesaan, Hj. Ade Yasin Bupati Bogor telah merealisasikan bantuan keuangan melalui Program Satu Milyar Satu Desa (Samisade). Program yang digadang-gadang dapat mempercepat pembangunan infrastruktur pedesaan ini, diharapkan berjalan secara profesional dan transparan serta bermanfaat bagi masyarakat.
Realisasi program Samisade hampir seluruhnya telah dilaksanakan, termasuk Pemerintah Desa (Pemdes) Sukajaya Kecamatan Tamansari Kabupaten Bogor, yang saat ini tengah mengerjakan pembangunan Tahap 2 Betonisasi Jalan Desa lanjutan dari Tahap ke- 1 realisasi program tersebut.
Cahyana Fajrin Sekdes Sukajaya menuturkan, "pihaknya saat ini tengah mengerjakan pembangunan Betonisasi Jalan Desa Tahap ke- 2 atau penyelesaian dari Program Samisade sebelumnya yang berlokasi di Kp. Pangkalan Rt. 001, 002 Rw. 05 dan Kp. Jami Rt. 001, 002, 003 Rw. 04".
Menurutnya, program ini sangat diharapkan bermanfaat bagi masyarakat dan berjalan sesuai apa yang amanatkan Hj. Ade Yasin Bupati Bogor dalam rangka membantu mempercepat pembangunan infrastruktur pedesaan, supaya perekonomian diwilayah berkembang pesat demi kesejahteraan masyarakat itu sendiri.
Cahyana Fajrin Sekdes Sukajaya/ (Foto.beritajejaring.co.id)
Ketika dikonfirmasi awak media beritajejaring.co.id, Senin 6/12/2021. Cahyana Fajrin Sekdes Sukajaya mengatakan, Alhamdulillah Program Samisade Tahap 2 sudah mulai dikerjakan. Mudah-mudahan pengerjaannya berjalan sesuai harapan dan tepat waktu, agar manfaatnya langsung dirasakan oleh masyarakat.
"Dengan telah direalisasikannya pengerjaan Betonisasi Jalan Desa, semoga infrastruktur pedesaan semakin berkembang dan roda perekonomian masyarakat dapat berjalan lancar, juga kesejahteraan masyarakat dapat terpenuhi". Ungkapnya.
Ia berpesan, kepada warga masyarakat yang wilayahnya terkena bantuan Samisade, agar dijaga dan dirawat, jangan sampai baru beberapa bulan selesai jalannya sudah rusak. Karena perawatan jalan sepenuhnya milik wilayah. Ujar Fajrin sapaan akrabnya.
Hayatuzen Kades Sukajaya/ (Foto.beritajejaring.co.id)
Hal senada diungkapkan Hayatuzen Kades Sukajaya, bahwa pengerjaan pembangunan Betonisasi Jalan Desa ini dilaksanakan demi memperbaiki dan memajukan infrastruktur pedesaan. "Semoga setelah dibangunnya Betonisasi Jalan Desa, akses lalulintas masyarakat berjalan lancar. Tentunya, semua itu demi tumbuh kembangannya perekonomian masyarakat, agar kesejahteraan dapat tercipta". Pungkasnya.
Jurnalis: Oman (Komeng)/Januar Taopik .T
Editor: Muhamad Riky .R