-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Camat bersama Sekcam Bogor Barat Kawal Proses Vaksinasi Massal di Hotel Braja Mustika

    Redaksi
    Selasa, 8.2.22 WIB Last Updated 2022-02-08T08:29:27Z

    (Foto.beritajejaring.co.id)

    BOGOR (BJN) - Program Vaksinasi massal terus dilakukan terhadap warga Kecamatan Bogor Barat. Kali ini kegiatan vaksinasi berlangsung di Hotel Braja Mustika, Jalan Semeru - Bogor.
    Drs. Abdul Rahman, M.Si., Camat Bogor Barat mengatakan, sebanyak 1600 dosis vaksinasi dari Dinkes Kota Bogor diperuntukan bagi warga yang ada di 16 Kelurahan, masing-masing Kelurahan mendapat jatah 100 Dosis Vaksin Boster AZ.
    Abdul Rahman, M.Si., menyebutkan, hari ini Selasa 8/2/2022, Alhamdulilah warga Kecamatan Bogor Barat sedang antri untuk mendapatkan Vaksinasi dari Dinas Kesehatan dan seluruhnya telah mematuhi aturan protokol kesehatan.

    Hal senada juga disampaikan Sihabudin, SE., Sekcam Bogor Barat, antusias warga sangat tinggi untuk ikut program vaksinasi yang diadakan di Hotel Braja Mustika, Jl. Dr. Semeru Kelurahan Menteng Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor.

    Semoga dengan dilaksanakan vaksinasi bisa mencegah penularan Covid-19, dan wilayah Kota Bogor khususnya Kecamatan Bogor Barat tidak ada peningkatan lagi kasus Virus Corona Covid-19. Pungkasnya.

    Sumber. Wahyu/Asep Juhana/Surya Pegawai Kecamatan Bogor Barat
    Jurnalis: Devi Riansyah (Deri)
    Editor: Muhamad Riky .R
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini