-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Kapolsek Gunung Putri Dukung Sistem Keamanan Melalui CCTV

    Redaksi
    Minggu, 27.3.22 WIB Last Updated 2022-03-27T13:28:17Z

    (Foto.beritajejaring.co.id)

    BOGOR (BJN) - Daman Huri Kepala Desa Gunung Putri menyambut kunjungan Kapolsek Gunung Putri Kompol Bayu Tri Nugraha Hidayat, SE.,S.I.K.,MM., dalam rangka Jum'at Keliling (Jumling).
    Kunjungan tersebut merupakan giat Jum'at Keliling (Jumling) dan siaturahim kepada warga, sekaligus tinjau beberapa titik penyangga Ketahanan Pangan dan UMKM di wilayah RW 04 dan RW 07 Desa Gunung Putri Kecamatan Gunung Putri Kabupaten Bogor.

    Hal tersebut disampaikan Daman Huri Kepala Desa Gunung Putri kepada awak media beritajejaring.co.id usai mendampingi Kapolsek Gunung Putri Kompol Bayu Tri Nugraha Hidayat, SE.,S.I.K.,MM.

    Daman Huri juga menjelaskan, kunjungan Kompol Bayu Tri Nugraha Hidayat, SE.,S.I.K.,MM., untuk melihat langsung peternakan ayam KUB (Ayam Kampung Unggul Balitbangtan) bantuan dari Dinas Peternakan dan Taman Technologi Pertanian Kabupaten Bogor.
    Ia juga menyebut, Kompol Bayu Tri Hidayat, SE.,S.I.K.,MM., sangat tertarik dengan perkembangan yang begitu pesat di Desa Gunung Putri.

    Selain itu juga, membicarakan masalah CCTV yang akan dipasang di Pos Polisi (Pospol) dan Jalan Persimpangan, seluruhnya ada 62 titik se-Desa Gunung Putri.

    Daman Huri menambahkan, selain kunjungan Kapolsek, juga menerima kunjungan Bapak Kapolres yang baru, melihat langsung tentang Desa Gunung Putri Kecamatan Gunung Putri Kabupaten Bogor, yang saat ini dipimpin olehnya. Pungkasnya.

    Jurnalis: Fauzy Vio 
    Editor: Muhamad Riky .R
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini