(Foto.beritajejaring.co.id)
BOGOR (BJN) - Menjelang hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Imadudin Pengurus Pundi Amal Sukaharja Kecamatan Cijeruk Kabupaten Bogor, terus berupaya memberikan kesejahteraan sekaligus menyebarkan kebahagiaan melalui pembagian santunan dan lain sebagainya. Jum'at 29/4/2022.
Dalam kondisi pandemi Covid-19, tentu tidak sedikit umat muslim yang terdampak dan masih dalam kondisi yang memprihatinkan.
Untuk itu, Imadudin terus bergerak dan berusaha menjangkau lapisan masyarakat kurang mampu untuk menyalurkan paket sembako, santunan dan juga bentuk bantuan lainnya.
Penyaluran bantuan tersebut merupakan bagian dari program yang telah dibuat, dengan target penerima bantuan merupakan warga yang kurang mampu dan sangat membutuhkan uluran tangan.
Ia juga memaparkan, semua bentuk bantuan yang kami salurkan berasal dari para donatur yang ingin menyisihkan sebagian rizkynya, tentu kami sangat berterimakasih. Terlebih, donasi tersebut langsung disalurkan kepada yang berhak menerima.
Saat ditemui Sumarno awak media beritajejaring.co.id, Imadudin pengurus Pundi Amal Sukaharja mengatakan, "Alhamdulillah dalam kurun waktu 2 bulan ini, total donasi yang sudah kita salurkan hampir menyentuh di angka Rp. 100 juta".
"Bentuk bantuan yang kami salurkan berbagai macam, itu semua tergantung dari para donatur yang memberikan bantuannya. Dan semuanya langsung kami salurkan kepada yang berhak menerima". Ungkapnya.
Ia juga menambahkan, bahwa melakukan kegiatan seperti ini atas inisiatif juga dibantu para donatur, sehingga hal ini bisa berjalan sesuai harapan guna mengurangi beban warga terutama jelang hari raya idul fitri.
Selain itu, Pundi Amal Sukaharja juga telah memiliki 1 unit ambulance, hasil dari swadaya masyarakat dan pengurus. Tujuannya, untuk mempermudah penyaluran bantuan, juga membantu masyarakat jika ada hal-hal urgent, seperti membawa orang sakit dan sebagainya.
Akhir kata, Imadudi pengurus Pundi Amal Sukaharja mengucap terimakasih kepada para donatur yang telah menyisihkan sebagian rizkynya dan seluruhnya telah kami salurkan sesuai amanat. Pungkasnya.
Jurnalis: Sumarno
Editor: Muhamad Riky .R