-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    DKM Al-Muawanah Gelar Pawai Obor Sambut 1 Muharram 1444 H

    Redaksi
    Sabtu, 30.7.22 WIB Last Updated 2022-07-29T23:17:46Z

    (Foto.beritajejaring.co.id)

    BOGOR (BJN) - Peringati 1 Muharram 1444 H, DKM Al-Muawanah yang beralamat di Jl. Cimanggu GG. Mantri Guru RW 01 Kelurahan Kedung Jaya Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor, mengadakan kegiatan doa bersama dilanjutkan dengan pawai obor.

    Kegiatan hari besar Islam ini merupakan momen rasa syukur kepada Allah SWT menyambut 1 Muharram 1444 H.
    Waluyo Ketua Panitia Kegiatan menyampaikan, "ucapan rasa syukur dan terimakasih kepada Ketua RW dan RT yang telah mendukung berlangsungnya kegiatan malam ini, sehingga bisa terlaksana pawai obor dalam rangka menyambut tahun baru Islam, dikarenakan masa pandemi yang hampir 2 tahun tidak ada kegiatan seperti ini".
    Ditempat yang sama, Fahrijal Ketua RT. 005 RW. 01 mengungkapkan, "Antusias warga sangat terlihat, terutama anak-anak dan remaja yang turut serta memeriahkan kegiatan pawai obor hari ini".

    "Juga Ucapan terimakasih kepada panitia dan para pendukung acara, sehingga bisa berjalan tertib dan lancar tanpa mengurangi kemeriahan acara hari ini". Tutupnya.

    Jurnalis: Devi Riansyah (Deri)
    Editor: Muhamad Riky .R
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini