-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Gelar Santunan dan Pawai Obor, Sambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H

    Redaksi
    Sabtu, 30.7.22 WIB Last Updated 2022-07-30T06:26:03Z

    (Foto.beritajejaring.co.id)

    BOGOR (BJN) - Dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1444 Hijriah, berbagai kegiatan diadakan sebagai ungkapan rasa syukur seluruh umat muslim, seperti santunan anak yatim/piatu, doa bersama sampai pawai obor mengelilingi wilayah masing-masing.

    Hal tersebut diungkapkan Eddi SK Pendiri dan Pengawas Forkind Kokolot Bogor (FKKB), juga sebagai panitia acara yang diusung Yayasan Aliansi Komunitas Budaya Jawa barat, dimotori oleh H. Qomaruddin Kamal.

    "Kami tengah mengadakan santunan anak yatim/piatu dilanjukan dengan melaksanakan pawai obor untuk menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1444 H". Ujarnya.
    Ditempat yang sama, Bah Ujang (Bah Jenggot) mengucap hal senada, bahwa acara yang sedang berlangsung hari ini Jum'at  29/7/2022 malam, merupakan salah satu tradisi hingga saat ini masih terus dipertahankan dan antusias umat muslim sangat terlihat, saling bahu -membahu untuk mensukseskan acara menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 Hijriah.
    Ia menambahkan, bahwa pelaksanaan santunan anak yatim/piatu dan pawai obor, sebagai wujud siar Islam dan syukur kegembiraan umat muslim dengan datangnya tahun baru Islam 1444 Hijriah.
    Ia juga mengucap Alhamdulillah puji syukur kepada Allah SWT karena kita masih dipertemukan dengan Tahun Baru Islam ini serta mengucap terimakasih kepada seluruh pengurus dan anggota Forkind Kokolot Bogor (FKKB) telah berpartisipasi dalam melaksanakan kegiatan yang sedang berlangsung.

    Redaksi: Novel Ruchyadi
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini