-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    DPC PDI PERJUANGAN Kab. Bogor Gelar Rapat Konsolidasi dan Koordinasi

    Redaksi
    Kamis, 4.8.22 WIB Last Updated 2022-08-04T09:25:54Z

    (Foto.beritajejaring.co.id)

    BOGOR (BJN) - PDI PERJUANGAN Kabupaten Bogor menggelar Rapat Konsolidasi dan Koordinasi DPD, DPC, Fraksi, Badan Sayap, PAC PDI PERJUANGAN Se-Kabupaten Bogor, dengan Tema "Pendidikan Politik Kebangsaan".
    Berlangsung di Kantor DPC PDI PERJUANGAN, Jl. Tegar Beriman No. 45, Tengah, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor. Rabu 3/8/2022.

    Dihadiri langsung oleh Adian Yunus Yusak Napitupulu, S.H., Anggota DPRI (Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia), Ono Surono, S.T (Ketua DPD PDI PERJUANGAN Provinsi Jawa Barat), H.R Bayu Syahjohan (Ketua DPC PDI PERJUANGAN Kabupaten Bogor), H. Bambang Gunawan (Sekretaris DPC PDI PERJUANGAN), DPD, DPC, Fraksi, Badan Sayap, dan PAC PDI PERJUANGAN, Anggota Satgas PDI PERJUANGAN Ikut Hadir dalam Gelar Rakernas ini.
    Ono Surono, S.T., Ketua DPD PDI PERJUANGAN Provinsi Jawa Barat saat ditemui awak media beritajejaring.co.id menyampaikan, bahwa hasil dari Rakernas PDI PERJUANGAN ini tindak lanjut dari Rakernas dan rapat koordinasi tiga pilar ditingkat Jawa Barat, intinya kita ingin memastikan apa yang di rekomendasikan Rakernas bisa terus berjalan di wilayah kabupaten Bogor.

    Sehingga pesertanya pun kita undang sampai dengan tingkat PAC. Selain DPC, Badan Sayap, dan anggota fraksi, tentunya hasil rakernas salah satunya adalah bagaimana PDI PERJUANGAN harus terus turun bekerja untuk membantu rakyat.

    Apalagi disaat situasi kondisi saat ini, ada beberapa masalah dan tentunya PDI PERJUANGAN harus siap untuk bekerja, yang kedua terkait dengan target perolehan kursi tahun 2024, Alhamdulillah telah disampaikan oleh DPC partai yaitu, target kursinya ada 12, jadi 12 kursi itu kembali ke tahun 1999 lalu, mudah-mudahan target itu bisa dicapai dengan satu catatan, teman-teman kader harus benar-benar kerja ditengah-tengah rakyat.

    Tentunya tadi PAC berharap, program-program pemerintah yang berkaitan dengan rakyat, benar-benar bisa diturunkan serta dikawal dengan baik, yang kedua kerja para anggota dewan untuk lebih maksimal lagi dan yang ketiga intinya semua struktur partai sampai dengan tingkat anak ranting, berharap selalu ada penguatan kepada mereka.

    Kita sangat yakin di Kabupaten Bogor dengan seluruh kader yang hari ini hadir, sepakat untuk benar-benar bisa, hasil atau rekomendasi rakernas itu bisa dilaksanakan.

    Harapan untuk kedepan, dengan adanya rakernas ini, PDI PERJUANGAN di Kabupaten Bogor menang di tahun 2024 nanti. Pungkasnya.

    Jurnalis: Fauzy Vio
    Editor: Redaksi
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini