(Foto.beritajejaring.co.id)
BOGOR (BJN) - Puncak acara Kadewe Ngahiji dengan tema "Malam Apreasiasi dan Seni HUT RI ke- 77", berlangsung di Lapangan Taman Boulevard RW. 12 Kelurahan Kedung Waringin Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor.
Menurut Eda Rahardja, S.H., Ketua Panitia, puncak rangkaian kegiatan dalam menyambut HUT RI ke- 77, diakhiri dengan pentas seni dan tari yang dibawakan remaja Kedung Waringin. Tentu kami selaku panitia, merasa bangga bahwa Kadewe Ngahiji telah mensukseskan seluruh rangkaian acara.
Eda Rahardja, SH., menjelaskan, yang lebih menarik diakhir rangkaian acara turut hadir Ketua DPRD Kota Bogor, Sekcam Tanah Sareal, Lurah Kedung Waringin, LPM, BKM, PKK, Karang Taruna, Ketua Pemuda, Panitia HUT RI Kedung Waringin Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor.
Dengan terselenggaranya seluruh rangkaian acara HUT RI ke- 77, diakhiri hari ini Sabtu 3 September 2022 malam. Kami Panitia mengucap terimakasih kepada seluruh tamu yang hadir dan warga Kedung Waringin yang telah membantu suksesnya seluruh rangkaian kegiatan.
Semoga ditahun mendatang bisa melaksanakan acara serupa dan lebih meriah lagi, juga ucapan terimakasih kepada para awak media yang selama pelaksanaan kegiatan langsung ditayangkan beritanya.
Jurnalis: Oktiarsa
Editor: Muhamad Riky .R