-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Pola Asuh Pengaruhi Kualitas Anak Yatim dan Dhuafa

    Redaksi
    Selasa, 4.10.22 WIB Last Updated 2022-10-04T10:57:04Z

    (Foto.beritajejaring.co.id)

    BOGOR (BJN) - Pola asuh sangat mempengaruhi kualitas anak yatim dan dhuafa. Hal tersebut diungkapkan Inu Gandana Ketua DKM Miftahul Janah usai pembukaan Tamam Asuh Yatim dan Dhuafa. Minggu 2/10/2022.

    Menurutnya, "pengasuhan berdampak baik merupakan bagian dari fungsi keluarga penganut teori keluarga struktural fungsional menempatkan fungsi cinta kasih, fungsi sosialisasi dan pendidikan sebagai fungsi penting keluarga dalam menjaga keseimbangan sistem sosial", katanya.

    Untuk itu, Miftahul Janah meresmikan Taman asuh Anak Yatim dan Dhuafa sebagai wujud kepedulian kepada sesama, ini merupakan program penting yang nyata.
    Kepada Oktiarsa .R awak media beritajejaring.co.id, Inu Gandana Ketua DKM Miftahul Janah, Jl. Cimanggu Kecil No. 11 Rt. 001/11 Keluraham Ciwaringin Kecamatan Bogor Tengah Kota Bogor mengatakan, peresmian Taman asuh anak Yatim dan Dhuafa merupakan tempat pengasuhan anak khususnya bagi para anak yatim dan dhuafa, agar bisa terawat dengan baik dan terjaga dikesehariannya.

    Ia juga menjelaskan, ini bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi anak yatim dan dhuafa, kami mengasuh dan membina mereka untuk dapat tumbuh kembang melalui kegiatan yang kami berikan kepadanya.

    Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan dan kedisiplinan dan meningkatkan produktifitas dihari kelak.

    Selain itu, Inu Gandana mengucap syukur Alhamdulillah, pembukaan Taman Asuh Anak Yatim da Dhuafa berjalan sesuai harapan, dan kami atas nama DKM Miftahul Janah mengucap terimakasih kepada semua pihak telah membantu kelancaran kegiatan ini, serta tamu undangan sudah datang hadir pada pembukaan. Pungkasnya.

    Jurnalis: Oktiarsa .R
    Editor: Muhamad Riky .R
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini