-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Ikatan Alumni SMP Negeri 4 Bogor Gelar Acara Usaha Mikro Jelang Ramadhan

    Redaksi
    Sabtu, 18.3.23 WIB Last Updated 2023-03-18T04:51:49Z

     



    BOGOR (BJN) - Ikatan Alumni SMP Negeri 4 Bogor atau disingkat I-Aluspat adalah sebuah organisasi tempat berkumpul dan berinteraksinya para alumni yang pernah mengenyam Pendidikan di SMPN 4 Bogor.



    Sebagai sebuah organisasi alumni, I-Aluspat senantiasa berupaya mengembangkan kegiatan atau program nya, baik untuk untuk kepentingan para alumni itu sendiri, maupun bagi masyarakat pada umumnya, dengan tujuan disamping untuk mengembangkan tali silaturahmi diantara para alumni juga, untuk memberi manfaat bagi alumni itu sendiri.



    Untuk merealisasikan tujuan tersebut dan mengingat cukup banyak alumni, yang memiliki kemampuan dalam mengembangkan usaha, bahkan banyak yang sudah terjun langsung sebagai pelaku UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) ditambah pada saat pelaksanaan nya nanti,  berdekatan dengan masuknya bulan suci Ramadhan 1444 H, maka sangat lah tepat jika diadakan kegiatan yang dapat membantu pemasaran produk UMKM dan pemenuhan kebutuhan sembilan bahan pokok (Sembako) untuk menghadapi bulan suci Ramadhan, atas pertimbangan - pertimbangan  tersebut diatas, maka I-Aluspat merencanakan kegiatan. Hal tersebut diungkapkan. R  Dewi Sugiawati SE, saat membuka acara hari ini Sabtu 18/3/2023.

    Lebih jauh dia mengatakan , turut hadir   diacara ini diantaranya , Ketua Panitia. Fodi Dermawan, Dewan Pengawas, Eddi SK dan sejumlah undangan hadir diacara ini.



    Acara Garage Sale Teras Aloha yang  berlangsung di  Jl. Cempaka. Taman Cimanggu Kelurahan Kedung Waringin Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor ini , dibuka dengan ditandai pelepasan sepasang Merpati.Sebutnya.



    Ditempat yang sama Eddi SK,  menyampaikan kepada awak media beritajejaring.co id, kegiatan ini juga sekaligus mengadakan konsultasi cara membuat Nomor Induk Berusaha (NIB) dan Sertifikat halal oleh Institusi terkait.



    Yang lebih menarik dikegiatan ini selain gelaran produk UMKM, diiringi lantunan Full musik online dan Offline Akustik, yang diselenggarakan oleh DPP. I - Aluspat. Bidang Usaha  Periode 2022 - 2026. Pungkasnya.

    Jurnalis : Oktiarsa/Dedy S
    Editor.    : Deri
    Redaksi : Novel Ruchyadi
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini