BOGOR (BJN) - Plt. Dedy Rusmana S. SOS. MA, Lurah Cilendek Barat, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, mengajak orang tua yang mempunyai balita untuk datang ke-Posyandu Flamboyan V RT.003 RW.05.
Disebutkan, mengajak warganya untuk menyukseskan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio putaran kedua, dengan meminta orang tua yang memiliki anak usia 0-59 bulan agar membawanya ke Posyandu terdekat untuk mendapatkan tetes vaksin polio.
Ia juga menambahkan terus ingatkan kepada masyarakat yang memiliki balita untuk menyukseskan program Sub PIN Polio putaran kedua, tahun 2023. Sebutnya.
Dikesempatan yang sama, kepada Muslih , awak media beritajejaring.co.id, Cecep Saepullah, Ketua RW.05 mengungkapkan, pihaknya terus memantau pelaksanaan Sub PIN Polio di Posyandu Flamboyan V, Alhamdulillah hari ini Sabtu, 27/5/2023 seluruh warga yang mempunyai balita datang ke Posyandu untuk periksakan balitanya.
Kami sangat bersyukur dan terimakasih, antusias warga sangat baik, semoga pada putaran kedua ini dapat mencapai target yang telah ditentukan, juga terimakasih kepada seluruh petugas wilayah kerja UPTD Puskemas Gg. Kelor, telah memberikan pelayanan terbaik kepada warga RW, 05. Pungkasnya.
Jurnalis. : Muslih
Editor. : Deri
Redaksi. : Novel Ruchyadi