BOGOR (BJN) - Mts Darussalam Kota Bogor resmi mengelar Masa Ta'aruf Siswa Madrasah tahun ajaran 2023-2024, kegiatan ini merupakan tahapan awal memasuki ajaran baru yang ada di MTs Darussalam.
Spesialnya, kegiatan Masa Ta'aruf ini dibuka secara resmi oleh Ketua Yayasan, dihadiri Kepala sekolah, para Guru dan Pengawas.
Lebih jauh dia mengatakan, hari ini saya merasa bangga, ada aura edukasi yang kental di MTs Darussalam.
Menurutnya, Masa Ta'aruf ini menjadi nilai penting bagi anggota baru atau siswa baru, dimana siswa baru ini harus ditumbuhkan rasa memiliki, rasa cinta terhadap lingkungan dan yang paling utama bisa membentuk pribadi yang santun dan shaleh.
“Hari ini, kami lihat banyak pelajar kita yang terjerembab dalam kegiatan negative, jadi harus diingat oleh adik-adik, bahwa MTs Darussalam memiliki nilai lebih, yang tidak dimiliki sekolah umum yaitu lebih banyak nuansa agama, oleh karenanya ikuti kegiatan ini dengan senang hati dan ikuti dengan baik.
Sementara itu, Ijan, Kepala MTs Darussalam Kota Bogor mengungkapkan, Matsama atau lebih dikenal Masa Ta'aruf adalah masa atau waktu yang disediakan oleh Madrasah Penerima Peserta Didik Baru untuk memfasilitasi, saling mengenal antar siswa lama dan baru di lingkungan sekolah.
Kepada para siswa, karena mereka banyak berasal dari wilayah Kota Bogor, makanya kita buat mereka menjadi satu kesatuan.
Dirinya berharap dengan kegiatan ini, anak-anak lebih cepat menyesuaikan diri terhadap lingkungan MTs Darussalam Kota Bogor, sehingga tidak canggung untuk beraktivitas ketika memulai tahun ajaran baru. Pungkasnya.
Jurnalis. : Imas
Editor. : Deri
Redaksi. : Novel Ruchyadi