-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Malam Puncak HUT RI ke 79 dan Peringati Harlah Desa Sukamaju

    Redaksi
    Minggu, 1.9.24 WIB Last Updated 2024-09-01T14:56:47Z

     


    BOGOR (BJN) - Malam puncak Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79 tahun dan Hari Jadi Desa Sukamaju ke-41 tahun, Kecamatan Cibungbulang Kabupaten Bogor, acara berlangsung di-Lapangan Sahara.



    Hal tersebut disampaikan Cucum Ratna Suminar, Kades Sukamaju, saat pelaksanaan kegiatan, Sabtu 31/8/2024.


    Cucum Ratna Suminar, juga menjelaskan rangkaian acara yang diselenggarakan pada hari ini, yang pertama adalah peringatan puncak HUT RI ke-79 tahun, yang kedua pada hari ini, merupakan hari jadinya Desa Sukamaju, dulunya pemekaran dari Desa Cemplang.



    Lebih jauh, dikatakan acara hari ini bertujuan mengangkat seni budaya Jawa Barat yaitu Wayang Golek, dimana seni budaya tersebut harus benar benar kita tumbuhkan dan patut dilestarikan,jelasnya.



    saat awak media beritajejaring, konfirmasi Cucum Ratna Suminar, Kades Sukamaju,  dia menuturkan, acara pesta rakyat yang kita gelar  hari ini,  saya percaya bahwa masyarakat butuh hiburan, dengan beberapa penampilan yang diawali  doa bersama dan atraksi permainan biola, juga pembagian ratusan hadiah menarik, serta penampilan wayang golek, hal ini disambut antusias, sehingga Lapangan Sahara, dipadati warga masyarakat, yang akan menyaksikan hiburan Wayang Golek.



    Masih kata dia, pada intinya kami ingin memberikan yang terbaik bagi masyarakat, kedepan, diharapkan semoga akan terus ada generasi seterusnya,  yang amanah dan bisa terjun langsung ke masyarakat agar Desa Sukamaju, semakin baik dan semakin maju lagi kedepannya.



    "Terimakasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat dan tokoh masyarakat yang telah hadir, juga kepada tamu undangan dan panitia yang telah menyukseskan acara pada hari ini."


    Ditempat yang sama, Ketua Apdesi se-Kabupaten Bogor, Abdul Aziz, menyampaikan sebentar lagi kita akan memilih Bupati dan Wakil Bupati, periode 2024-2029.



    Abdul Azis, juga menambahkan,  dikesempatan yang baik ini momen HUT RI ke-79 tahun,  serta tidak lama lagi akan diadakan pemilihan Kepala Daerah, gunakan hak pilih sesuai hati nurani untuk memilih para kandidat yang merupakan putra terbaik se-Kabupaten Bogor, tentunya kami dan semua Kepala Desa selalu berkomitmen, untuk memajukan Desa se-Kabupaten Bogor, agar semakin maju dan memperoleh predikat Desa termaju No 1 di Tingkat Nasional, imbuhnya.


    Tutup kata, Acara hari ini luar biasa serunya dan sangat ramai masyarakat yang hadir,  untuk merayakan di tempat ini, saya juga mengucap terima kasih kepada H, Subhan Ketua Apdesi Kecamatan Cibungbulang, Muspika, Staf Desa, para ketua RT dan RW yang turut hadir malam ini," tutupnya.




    Jurnalis : John

    Redaksi  : Novel Ruchyadi

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini