(Foto.beritajejaring.net)
BOGOR (BJN) - Setelah sebelumnya pada 29 Mei 2021. Forum Pembauran dan Kebangsaan (FPK) Kota Bogor melakukan pemilihan ketua periode 2021-2026 dan Almarhum TB. Berry Harimurti terpilih secara aklamasi. Hari ini dengan menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat, FPK Kota Bogor kembali melakukan pemilihan ketua untuk menggantikan posisi Ketua terpilih yang sebelumnya telah berpulang ke Rahmatullah.
Setelah melalui diskusi yang cukup seru namun masih dalam suasana kekeluargaan, terpilihlah Agus Rustandi sebagai Ketua FPK periode 2021-2026.
"Ini merupakan kehormatan bagi saya, dipercaya untuk menjadi Ketua FPK periode 2021-2026. Terima Kasih kepada kawan-kawan di FPK yang sudah memberikan kepercayaan kepada saya", ungkap Agus, Rabu 16/6/2021.




