(Foto.Redaksi)
SUKABUMI (BJN) - Gempa bumi berkekuatan 5,6 magnitudo terjadi di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Selasa 27/4/2021 sore sekitar pukul 16:23 Wib. Gempa tersebut terasa hingga wilayah Bogor dan Jakarta serta wilayah sekitarnya.
Jalaludin (Jalu) Sekertaris Desa Karangpapak Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi mengaku, merasakan guncangan gempa tersebut.
"Getaran gempa berlangsung beberapa detik dan saya atas nama warga Karangpapak mengucap Syukur Alhamdulillah gempa tersebut tidak sampai menimbulkan tsunami dan juga tidak menimbulkan kerusakan diwilayahnya", ucap Jalu.




