(Foto.beritajejaring.net)
BOGOR (BJN) - Melakukan donor darah guna membantu stok darah, sangat dibutuhkan oleh saudara-saudara kita yang berada di rumah sakit, mungkin sedang menunggu uluran tangan salah satu di antaranya yang membutuhkan darah.
Kegiatan donor darah merupakan bentuk peduli kemanusian yang sangat mulia dan membantu masyarakat dalam kebutuhan donor darah, sehingga dukungan kepada semua pihak, termasuk organisasi masyarakat agar menggelar kegiatan donor darah.
Dede Yuningsih Ketua Seknas menjelaskan, kegiatan donor darah yang diselenggarakan hari Minggu ini 26/9/2021, berlangsung di Ruko Braja Mustika Jl. Dr. Semeru Rt. 001/010 Kelurahan Menteng Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor, 16111.





