(Foto.beritajejaring.co.id)
BOGOR (BJN) - Memperingati hari kemerdekaan Indonesia ke-77, berbagai cara yang dapat dilakukan tentu saja berbeda untuk tiap daerah di Indonesia. Umumnya, mulai dari berbagai perlombaan, pameran, serta seni yang dipertunjukkan.
Namun, ada kegiatan yang tidak kalah menariknya untuk memperingati hari kemerdekaan Indonesia, yaitu dilakukan pengecatan Gapura Merah Putih disetiap diwilayah masing-masing.
Menurut Adi Cahyana Purnama perwakilan perusahaan Nippon Paint, pihaknya memberikan bantuan Cat untuk pengecatan Gapura Merah Putih yang ada diwilayah Kelurahan Kebon Pedes, hari ini Jum'at 29/7/2022, diserahterimakan langsung oleh Wildan Rayhan, S.Sos., Lurah Kebon Pedes.





