(Foto.beritajejaring.co.id)
BOGOR (BJN) - Bantuan Keuangan Infrastruktur Desa yang digelontorkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor yang dikenal dengan Program Satu Milyar Satu Desa (Samisade), sudah direalisasikan. Bahkan, dibeberapa Desa sudah memasuki tahap ke 2 atau penyelesaian. Salah satunya Desa Sukamantri Kecamatan Tamansari Kabupaten Bogor.
Program Samisade di Desa Sukamantri dialokasikan dalam satu titik Betonisasi Jalan Desa sepanjang 1.500 meter dengan lebar 3,5 meter dan tinggi 0,15 meter.
"Ditahap ke- 1 anggaran diterima 40 persen dari total dana yang digelontorkan sejumlah Rp. 954.920.000,-, atau sekitar Rp. 381.968.000,-, sudah rampung dilaksanakan sepanjang 600 meter. Kini ditahap ke- 2 atau 60 persen sisanya sejumlah Rp. 572.952.000,-, kita lanjutkan pembangunan betonisasinya sepanjang 900 meter", ujar Fuad selaku TPK yang juga Kasi Kesejahteraan Desa Sukamantri. Rabu 8/12/2021.




