(Foto.Redaksi)
BOGOR (BJN) - Opening Gebyar Nusantara (Genus) IPB University 2022 yang dilaksanakan pada Sabtu, 3 September 2022, berlangsung di Gedung Graha Widya Wisuda IPB.
Menurut perwakilan OMDA Kota Bogor, Anggi Tryfinza Putra, Genus merupakan festival kebudayaan terbesar di IPB University, yang diikuti oleh Organisasi Mahasiswa Daerah (OMDA) dari Barat hingga Timur wilayah Indonesia. Gebyar Nusantara ini menjadi ajang bagi OMDA untuk memperkenalkan kebudayaan daerahnya.
Ia juga menjelaskan, Gebyar Nusantara ialah ajang untuk mengapresiasi budaya nusantara yang merupakan langkah baik, mengingat Indonesia memiliki keanekaragaman hayati maupun sosial budaya yang luar biasa.




