(Foto.beritajejaring.co.id)
BOGOR (BJN) - Kapolsek Dramaga AKP. Agus Suryana, S.Pd., bersama anggota didampingi Bhabinkamtibmas Desa Dramaga hadir dalam pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMA Negeri 1 Dramaga, SMP Negeri 2 Dramaga dan SMK Globin Dramaga Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor. Rabu 20/7/2022.
Penegasan materi MPLS ini diutamakan pencegahan tawuran antar pelajar jangan sampai terjadi diwilayah hukum Polsek Dramaga, "saya berpesan untuk siswa-siswi SMP/SMA, taati peraturan lalu lintas, memakai helm, kalau yang sudah cukup umur wajib membuat Surat Izin Mengemudi", ujar Kapolsek.
Saat ditemui Fauzy Vio awak media beritajejaring.co.id, AKP. Agus Suryana, S.Pd., Kapolsek Dramaga mengatakan, kami bersama anggota didampingi Bhabinkamtibmas, melakukan kegiatan kepada beberapa sekolah seperti SMP Negeri 2 Dramaga, SMA Negeri 1 Dramaga dan SMK Globin Dramaga.






