(Foto.beritajejaring.net)
BOGOR (BJN) - Kabar baik, Pemerintah Desa (Pemdes) Kota Batu Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor, bagikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahap ke- 2 Tahun Anggaran 2021.
Ratna Wulansari Kades Kota Batu menyampaikan, Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2021 yang digunakan untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) kembali disalurkan kepada warga masyarakat yang ada di Desa Kota Batu.
Sebanyak 150 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) hari ini menerima sejumlah Rp. 300.000 per masing-masing KPM. Dengan total anggaran yang digunakan sebesar Rp. 45.000.000 yang bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2021, kata Ratna Wulansari Kades Kota Batu.





