BOGOR (BJN) - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menyerahkan dana hibah Bantuan Operasional Sekolah (BOS) sebesar Rp 5,3 miliar kepada 108 madrasah swasta di Kota Bogor.
Penyerahan hibah BOS ini sebagai bentuk pelaksanaan Undang-Undang dan didasarkan kepada regulasi Peraturan Wali Kota Nomor 8 tahun tahun 2024 tentang Penggunaan Bantuan Hibah Bantuan Operasional Sekolah Jenjang Pendidikan Dasar.
108 madrasah penerima hibah BOS terdiri dari 59 Madrasah Ibtidaiyah (MI) dengan pagu anggaran sebesar Rp 2,9 miliar untuk 12.173 siswa, dengan masing-masing menerima Rp 230.000,-.
Sementara untuk Madrasah Tsanawiyah (MTs) sebanyak 49 madrasah dengan pagu anggaran sebesar Rp 2,4 miliar diberikan kepada 8.757 siswa, dengan besaran Rp 275.000,- per siswa.
Penyerahan dana tersebut dilakukan Penjabat (Pj) Wali Kota Bogor, Hery Antasari kepada perwakilan MI dan MTs saat Sosialisasi Hibah Bantuan Operasional Sekolah (BOS) MI dan MTS Kota Bogor Tahun 2024 di Hotel Royal, Jalan Ir. H. Juanda, Kota Bogor, Rabu 19/6/2024.
Hery menekankan, merupakan bagian dari pendampingan Pemkot Bogor terhadap satuan pendidikan, dalam hal pengelolaan dana yang dikelola oleh sekolah.






