(Foto.beritajejaring.co.id)
BOGOR (BJN) - Angin segar bagi kaum penyandang disabilitas, terutama yang masih dibawah umur. Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil), mempunyai program penerbitan dokumen kependudukan bagi kaum penyandang disabilitas.
Dengan adanya program tersebut, Sujatmiko Baliarto, ATD.,MM., Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bogor, bergegas meluncurkan program Pendataan, Perekaman, Penertiban e-KTP dan KIA, guna mewujudkan pelayanan Inklusif bagi semua warga Kota Bogor.
Lewat cara gerakan bersama bagi penyandang disabilitas melalui Pendataan, Perekaman dan Penerbitan dokumen kependudukan, biodata e-KTP dan KIA untuk mewujudkan masyarakat Inklusif.






