Rapid Test dikawasan Puncak Bogor/ (Foto.beritajejaring.net)
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Drg. Mike Kaltarina MARS menjelaskan, dengan adanya libur panjang tentu menjadi perhatian Dinkes Kabupaten Bogor, dimasa pandemi (Covid-19). Sebab Kawasan Puncak Bogor selalu menjadi pilihan untuk menghabiskan masa libur panjang.
Menurut Drg. Mike Kaltarina MARS Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, pihaknya langsung mengadakan Rapid Test disekitar kawasan Puncak, ditujukan kepada para wisatawan yang hendak menghabiskan waktu libur panjang ini.





