BOGOR (BJN) - Serunya ujian praktik di SMAN 9 Kota Bogor, Jl. Kartini No.1, RT.01 RW.02 Kelurahan Ciwaringin, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Rabu 21/02/2024.
Saat ditemui awak media, Rini Listari S.Pd.,M.Pd.,Kepsek SMAN 9 menyebutkan, inti kegiatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan ujian sekolah untuk memperoleh nilai, selain ujian teori juga ada ujian praktik.
untuk ujian teorinya baru diadakan bulan Maret mendatang, yang sekarang ini merupakan bagian dari ujian praktik, dimana ujian praktik ini kita laksanakan selama dua hari mengusung tema seni budaya.
kalau kemarin itu pelajaran yang berhubungan dengan fisika, biologi, kimia, dan ekonomi mereka membuat produk produk yang dikemas rapih dan menarik.
Sedangkan dibidang seninya mereka tampil hari ini dengan ambasador masing masing kelas, dengan memakai baju Sunda yang beragam, dari daerah Jawa Barat dan sekitarnya.







