BOGOR (BJN) - SMA Negeri 9 Kota Bogor menggelar kegiatan In House Training (IHT), bertujuan untuk menggali potensi siswa dan meningkatkan kreativitas guru dalam mengimplementasikan pembelajaran mendalam.


iklan sidebar-1
"Pembelajaran mendalam bukan hanya tentang cara menyampaikan materi, tapi juga tentang menggali potensi siswa dan meningkatkan kreativitas mereka," kata Rini Listari, Kepala Sekolah SMA Negeri 9 Kota Bogor, saat ditemui awak media beritajejaring.